arena

Friday

Lowongan Kerja Google Indonesia


Sampai saat ini, Google Indonesia masih membuka Lowongan Kerja untuk beberapa posisi dan penempatan di Jakarta. Google resmi membuka kantor di Indonesia pada 30 Maret 2012, dipimpin oleh Rudy Ramawy sebagai Country Head. Nah, posisi apa saja yang dibutuhkan oleh Google Indonesia? Berikut selengkapnya:

Lowongan Kerja Google Indonesia

Lowongan Kerja Google Indonesia membutuhkan orang untuk ditempatkan di posisi:
1. Program Manager Emerging Market
2. Head of Agency Relations
3. Online Campaign Manager Travel/Finance
4. Public Policy and Government Relations Manager

Posisi yang paling menantang adalah Public Policy and Government Relations. Ini dikarenakan, Google menginginkan orang yang mengerti hukum di Indonesia, kebebasan berekspresi, privasi, dan hak kekayaan intelektual.Google juga mengharapkan pelamar yang menginginkan posisi ini memiliki jaringan kuat dengan para politisi dan pembuat kebijakan.

Sampai saat ini, Google Indonesia belum berencana merekrut programmer di Indonesia. Perusahaan raksasa internet ini awalnya memang dikenal sebagai situs yang menyediakan layanan mesin pencari (search engine).

Dengan berjalannya waktu, Google terus berkembang. Perusahaan ini tidak hanya fokus ke dunia search engine, tetapi sudah membuat sistem operasi mobile, Android, yang didukungn dengan berbagai aplikasi Android dan game Android melalui Android Market.

Selain itu, Google meluncurkan smartphone, Google Nexus 7. Saat ini Google juga menyediakan layanan internet, yang diberi nama Google Fiber.

Di Indonesia, Google Indonesia berkantor di Sentral Senayan II, Jalan Asia Afrika, Jakarta. Apakah Anda tertarik untuk menjadi pegawai Google? Cek informasi lengkapnya di sini.

0 comments:

Post a Comment